tapi stress juga bisa menjadi salah satu pemicunya.
Sakit maag sebenarnya adalah adanya gangguan pada lambung. Organ yang satu ini memang menjadi wadah penerima makanan apa saja. Ia adalah bagian penting dari organ pencernaan kita. Apapun yang kita konsumsi akan diolahnya. Meski makanan yang tidak dapat terserap akan dikeluarkan kembali dalam bentuk BAB atau Buang Air Besar. Di lambung inilah proses pencernaan dilakukan dengan batuan asam lambung. Makanan yang masuk kelambung akan dicerna secara kimiawi dengan bantuan enzim pepsin dan renin serta asam lambung (HCI). Pada orang sehat, terdapat suatu keseimbangan antar enzim dan asam lambung dengan daya tahan mukosa lambung (lapisan lender pada lambung). Enzim dan asam lambung tidak menimbulkan gangguan pada lapisan lambung. Kondisi lambung yang normal dapat terganggu oleh beberapa faktor.
Diantaranya faktor organik dan fungsional. Adapun faktor organik dipengaruhi oleh pola makan.
Pola makan misalnya jenis makanan yang dikonsumsi, teratur tidaknya waktu makan dan jumlah makanan yang dikonsumsi.
Siapapun yang memilik pola makan tidak teratur mudah kena maag. Sebab saat perut harus diisi, tapi dibiarkan kosong, atau ditunda pengisiannya, asam lambung terus menggerus lapisan lambung. Makanan tertentu seperti asam dan pedas juga bisa memicu sakit maag..
Pola makan misalnya jenis makanan yang dikonsumsi, teratur tidaknya waktu makan dan jumlah makanan yang dikonsumsi.
Siapapun yang memilik pola makan tidak teratur mudah kena maag. Sebab saat perut harus diisi, tapi dibiarkan kosong, atau ditunda pengisiannya, asam lambung terus menggerus lapisan lambung. Makanan tertentu seperti asam dan pedas juga bisa memicu sakit maag..
Makanan pedas juga bisa membuat lambung terluka atau radang. Selain faktor tersebut, maag juga bisa timbul karena stres. Stres karena terburu kerjaan misalnya. Juga dapat meningkatkan asam lambung. Inilah yang membuat lambung terganggu. Efeknya, pengidap maag juga akan merasa nyeri.
Penyebab sakit maag juga bisa muncul karena konsumsi obat-obatan. Diantaranya obat pereda sakit seperti antalgin, paracetamol, kortikosteroid dan obat rematik.
Untuk itu berhati-hatilah mengkonsumsi obat-obatan.
Bagaimana dengan Anda…..
1 komentar:
stress memang bisa memicu berbagai macam penyakit.. terima kasih atas infonya..
Post a Comment
Trima kasih buat komentar yang Anda berikan
Komentar jangan bersifat Spam